Natar – Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Lampung Selatan, H. Tony Eka Candra mengatakan kerja keras seluruh jajaran pengurus, kader, anggota dan simpatisan Partai Golkar akan memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024.
Seluruh jajaran Partai Golkar harus kompak, solid, utuh, saling bahu membahu dan bergandengan tangan dalam memberikan pengabdian terbaik untuk berjuang mengembalikan kejayaan Partai Golkar menang pada Pemilu serentak Tahun 2024.
“Target menjadi pemenang Pemilu 2024 harus terwujud, terlebih harga mati bagi Partai Golkar, bahwa Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bapak Airlangga Hartarto adalah Calon Presiden Republik Indonesia pada Pilpres Tahun 2024,” tegas Tony saat memberikan pengarahan dalam acara Silaturahmi dan Temu Kader Partai Golkar se-Kecamatan Natar di Natar Lampung Selatan, Minggu (20/06/2021).
Hadir dalam kegiatan yang berlangsung ketat dengan menerapkan Protokol Kesehatan tersebut, Wakil Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung Korwil Lampung Selatan H. Riza Mirhadi, SH, jajaran Pengurus DPD Partai Golkar Lampung Selatan, seluruh Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Lampung Selatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan, Tokoh Pemuda, Plt. Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Natar H. Sidik Maryanto beserta seluruh jajaran Pimpinan Kecamatan (PK), serta 26 Ketua dan Sekretaris Pimpinan Desa (Pimdes) Partai Golkar Se-Kecamatan Natar Lampung Selatan.
Tony yang juga Ketua DPD GRANAT Provinsi Lampung ini juga menyampaikan bahwa Partai Golkar sudah teruji dan terbukti dalam memimpin pemerintahan, dan telah memberikan pengabdian terbaiknya kepada rakyat dan Bangsa Indonesia, karena sejak mendapat kepercayaan rakyat pada Pemilu Tahun 1971 sampai Pemilu Tahun 1997, Pemerintahan yang dipimpin Partai Golkar selama kurun waktu 27 Tahun telah menorehkan tinta emas dalam perjalanan sejarah Bangsa Indonesia dengan melaksanakan pembangunan di segala bidang kehidupan Bangsa Indonesia.
“Kalau rakyat dan Bangsa kita mau jujur, apa yang kita rasakan hari ini dan hasil pembangunan yang kita nikmati sekarang adalah merupakan karya tebaik partai Golkar kepada rakyat dan Bangsa Indonesia,” ujar Tony.
Oleh sebab itu, Tony yang juga Ketua PD VIII KB FKPPI Provinsi Lampung ini menginstruksikan kepada semua pengurus, kader dan simpatisan Partai Golkar untuk mengibarkan panji-panji Partai Golkar hingga pelosok Desa, dengan melaksanakan berbagai program kegiatan dan karya nyata ditengah masyarakat.
“Kita harus bangga menjadi Pengurus, Kader dan Anggota Partai Golkar sebagai Partai pejuang. Karena pembentukan dan kelahiran Sekretariat Bersama Golongan Karya (Sekber Golkar), pada 20 Oktober Tahun 1964, bertujuan untuk menyelamatkan bangsa Indonesia dari Partai Komunis Indonesia (PKI), bahkan Sekber Golkar (Partai Golkar) bersama ABRI saat itu dan rakyat Indonesia yang anti terhadap komunis, bersatu padu menumpas Gerakan G 30 S/PKI yang telah melakukan makar dan pemberontakan pada Tahun 1965 untuk mengganti Idiologi dan Dasar Negara NKRI Pancasila dan UUD 1945, dan menjadikan Indonesia menjadi negara komunis,” ungkap Tony.
“Kerja keras kader, adalah kunci memenangkan Partai Golkar dalam Pemilu serentak Tahun 2024,” pungkas Tony.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung Korwil Lampung Selatan, H. Riza Mirhadi, SH, sebelum menutup acara “Silaturahmi dan Temu Kader Partai Golkar Se-Kecamatan Natar Lampung Selatan” mengatakan, dalam rangka menghadapi pemilu Tahun 2024 mendatang konsolidasi kelembagaan dan penataan kelembagaan terhadap Organisasi Sayap dan Hasta Karya Partai Golkar Kecamatan, dan semua Pimpinan Desa (Pimdes) harus segera dimaksimalkan percepatannya.
“Pengurus PK, Pimdes dan Kader Partai Golkar juga harus menjadi Garda terdepan dalam pembangunan dan menjadi kebanggaan Partai Golkar di tengah masyarakat,” ucap Riza seraya menutup secara resmi Silaturahmi dan Temu Kader Partai Golkar Se-Kecamatan Natar Lampung Selatan.
Diketahui, dalam acara Silaturahmi dan Temu Kader Partai Golkar Se-Kecamatan Natar Lampung Selatan tersebut, dibuka oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Lampung Selatan, A. Benny Raharjo dan diisi materi pembekalan tentang konsolidasi organisasi dan kelembagaan Partai Golkar oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Partai Golkar Lampung Selatan, Agus Sutanto, ST dan materi pembekalan tentang Pemenangan Pemilu oleh Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu, H. Nivolin, CH, SE, MM, dan acara diahiri dengan ramah-tamah serta makan bersama. (*)